jangan bosen kunjungin blog ane yah gan.. jangan lupa juga kunjungi twitter ane di @om_Lail & instagram nya di @mr.Lail

dota player Blog

dota player Blog
SALAM RAMPAGE!!

Sabtu, 17 Desember 2016

Timnas Indonesia Kelelahan di Babak Kedua
Minggu, 18 Desember 2016 - 00:26 wib


JAKARTA - Timnas Indonesia gagal menjadi juara di Piala AFF 2016 setelah dikalahkan Thailand di leg kedua babak final, Sabtu 17 Desember 2016. Pelatih Indonesia, Alfred Riedl, mengatakan anak-anak asuhnya kelelahan ketika bermain di babak kedua.

Indonesia datang ke leg kedua dengan keunggulan agregat berbekal kemenangan 2-1 dari laga leg pertama yang berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Bogor, Rabu 14 Desember 2016. Sayang di leg kedua, Timnas Garuda gagal mempertahankan keunggulan akibat kalah 0-2.

Setelah terus-menerus digempur pertahanannya oleh Thailand di babak pertama, Indonesia pun mencoba bermain lebih menyerang di babak kedua. Akan tetapi, hal tersebut ternyata dinilai Riedl membuat anak-anak didiknya kelelahan.

“Anak-anak kelelahan setelah bermain lebih menyerang di babak kedua. Kami sulit membongkar pertahanan Thailand,” ujar Riedl usai pertandingan,  Minggu (18/12/2016).

“Ketika Anda harus bangkit dari angka nol, sulit rasanya bermain untuk menciptakan serangan yang bagus demi mendapat peluang,” sambung pelatih berkebangsaan Austria tersebut.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar